Review Buku" Jangan membuat masalah kecil jadi masalah besar"


Identitas Buku

Judul buku                              : Jangan Membuat Masalah Kecil Jadi Masalah Besar
Penulis                                     : Richard Carlson
Penerbit                                   : PT. Gramedia Pustaka Utama
Tanggal Terbit                        : Mei 2019
ISBN                                         : 978-602-06-3026-7
ISBN DIGITAL                          : 978-620-06-3027-4
Tebal Halaman                        : 234 halaman
Peresensi                                 : Niza Siskianda Putri

Sinopsis :
Banyak hal dalam hidup ini yang sebenernya hanya masalah kecil, tapi kita memperlakukannya sebagai masalah besar. Sebenernya, dengan membentuk perspektif baru bahwa masalah-masalah itu memang kecil, kita kan mempunyai lebih banyak waktu untuk memikirkan hal-hal yang benar-benar merupakan masalah besar.








Review :

Penulis ingin mengajak kita untuk mencari perspektif lain ketika menghadapi masalah-masalah yang kita anggap besar menjadi masalah kecil. Sehingga sebagai pembaca kita mendapatkan poin utama, agar lebih memiliki banyak waktu untuk memikirkan masalah besar yang sebenarnya. Dengan pespektif lain buku ini mengajarkan kita untuk berdamai dan lebih peduli pada diri sendiri yang akan membawa ketenangan pada pikiran dan kehidupan kita serta bisa mengurangi beban tekanan psikis kita.
Karena yang namanya  masalah sekecil apapun apabila terlalu dipikirkan, lewat pemikiranya yang terlalu ekstrem bisa menghancurkan kehidupan realita mereka. Pikiran negatif pun muncul sehingga menciptakan perasaan sedih dan tidak bahagia. Padahal jika kita bisa merubah sudut pandang kita dalam menghadapi sebuah masalah dengan pikiran positif dan tenang, dijamin hidup kita akan menjadi lebih bahagia.
Buku ini memiliki 100 pembahasan yang mengajarkan kita bagaimana menghadapi masalah dengan secara damai dan menghadapi situasi dengan ketenangan. Buku ini ditulis dengan cara yang mudah dipahami, dan setiap pembahasan memiliki judul, sehingga kita dapat membaca buku ini  sesuai dengan pembahasan yang kita inginkan mau dari bab berapapun, si pembaca dimudahkan untuk memahami isi buku, meskipun membaca dari bab yang random. Setiap pembahasan dalam buku ini mewakili strategi yang  diterapkan oleh  penulis serta orang-orang di sekitarnya. So dari itu, sebagian besar manfaat dari strategi ini bisa dirasakan selama bertahun-tahun dan tak lenkang oleh zaman.  Strategi ini sangat ampuh dan mudah diterapkan, kepada siapapun serta bisa membawa banyak pikiran positif ke dalam hidup kita dan membuat kita  lebih rileks dan tenang dalam menghadapi segala permasalahan. Dari, semua strategi yang sangat menarik  untuk diterapkan dalam kehidupan sehari-hari, saya sangat tertarik dengan strategi yang dijelaskan dalam pembahasan  47, 66 dan 91 di antara berbagai strategi bab lainya.
 
Contohnya seperti bersikap tenang  dalam menghadapi berbagai masalah. Bukan berarti kita tidak memedulikan masalah tersebut, tapi dengan bersikap tenang dan santai kita bisa melihat perspektif baru akan masalah tersebut. Mungkin dibalik masalah yang kita hadapi ada nilai dan pelajaran yang bisa kita ambil untuk kehidupan yang lebih baik di masa depan, sehingga kita bisa memperbaikinya. Selain itu dengan bersikap santai dan tenang, pikiran pun jadi lebih terbuka untuk mencari jalan keluar dari permasalahan tersebut, lebih membuat suasana menjadi lebih produktif. Intinya jangan terlalu mengambil pusing dengan masalah yang kita hadapi, tapi nikmati dan jalani saja seperti air mengalir. Kalau kata lagu BTS life goes on.. eya😂

Terakhir hal yang sangat ditekankan oleh penulis dalam buku ini adalah untuk menghargai pemikiran orang lain dan selalu bersyukur atas apa yang kita miliki, tidak selalu memikirkan garis insecurity yang kita sedang hadapi. Bagaiman kita diberi strategi untuk tidak memotong pembicaraan orang lain karena ditakutkan apa yang akan disampaikan oleh orang lain tidak sampai kita sehingga muncul miss komunikasi,  menyimak saat orang lain berbicara dengan serius tidak menggurui namun bertoleransi atas perbedaan pandangan, hingga tidak menilai pandangan orang lain begitu saja. Semua strategi tersebut akan membawa kita pada rasa cinta dan bahagia sehingga orang lain pun akan merasa nyaman serta menghargai kita. Tahan ego kita yang biasanya selalu ingin muncul dan mendominasi saat berbicara dengan orang lain. 
Dengan begitu, sehingga orang lain tidak merasa risih dengan kita. Dengan memahan ego kita sudah membuka jalan menuju hidup yang lebih bahagia. Satu hal lagi yang perlu kita lakukan agar hidup lebih bahagia adalah dengan selalu bersyukur. Hilangkan pikiran yang menginginkan sesuatu yang belum tentu membuat kita bahagia serta hidarilah sifat segalanya terasa kurang dan kurang, tapi syukurilah apa yang kita punya serta bisa memanfaatkanya secara maksimal.Bersyukur akan keadaan kita saat ini merupakan cara yang efektif untuk menghilangkan pemikiran negatif yang akan membuat perasaan tidak bahagia.
Buku yang sangat cantik tersirat kandungan makna yang begitu bermanfaat dan menarik.


Score : 🥰🥰🥰🥰/5

Comments

Popular Posts